Adult (Cinnamon-breasted) © Mark Sutton eBird S64983591 Macaulay Library ML 204547561
Adult (Drab) © Mark Sutton
Adult (Cinnamon-breasted) © Peter Kaestner
Adult (Drab) © Frédéric PELSY
Adult (Drab) © Ashley Banwell
+ 2
Adult (Cinnamon-breasted) © Jenny Bowman

Kancilan tunawarna Pachycephala griseonota

Sign in to see your badges

Identification

POWERED BY MERLIN

Burung kicau berparuh tebal seukuran burung pipit. Bentuk Obi yang khas, kadang dianggap sebagai spesies terpisah, memiliki bagian bawah cokelat kayu manis dan bagian atas cokelat zaitun, serta betina memiliki tenggorokan bergaris. Di tempat lain, kancilan tunawarna memperlihatkan tubuh atas cokelat keabu-abuan dengan bagian bawah yang bervariasi: di Maluku Utara dan Sula, tenggorokan putih, pita dada abu-abu lembut, dan perut keputihan; di Buru, Seram, dan Kai, perut lebih kuning kecokelatan dan tidak berpita dada. Di Kepulauan Kai, betina memiliki tenggorokan bergaris. Remaja di mana pun menyerupai betina, kecuali di Obi. Dijumpai sendiri pada tajuk hutan dan daerah berpepohonan, dari dataran rendah hingga kaki bukit. Berbeda dengan betina kancilan maluku dan kancilan wallacea dari tubuh atas yang abu-abu dan tubuh bawah yang tanpa kuning. Nyanyian bervariasi, mencakup suara lengkingan "chew-chew-chew-chew-chew-chong", "chew-weeee" yang meninggi, dan "kwik-kwik-kwik-kwik...".

POWERED BY MERLIN